Taman Mini Indonesia Indah
Taman Mini Indonesia Indah – TMII berusia hampir setengah abad dari sejak pemerintahan Presiden ke-II Indonesia. TMII tetap menjadi destinasi wisata favorit wisatawan. Taman rekreasi ini tidak pernah sepi pengunjung, baik dari dalam kota maupun yang dari luar kota.
Peminat TMII tidak hanya wisatawan lokal namun juga mancanegara dari berbagai kalangan usia. Bukan hanya karena merupakan tempat rekreasi, juga sebagai wahana edukasi tentang SDA dan budaya Indonesia.
Seperti namanya, TMII memang benar-benar menghadirkan Indonesia dalam bentuk mini. Di sini tersedia atraksi wisata edukasi tentang kesenian, budaya, replika mini rumah adat, hingga flora & fauna.
Ada juga bangunan-bangunan keagamaan, museum, teater serta wahana rekreasi yang beragam macam. Oleh karena suguhan wahana yang lengkap seperti inilah, Taman Mini Indonesia Indah selalu bisa menarik banyak pengunjung setiap harinya.
Fasilitas Taman Mini Indonesia Indah-TMII
Sebagai tempat wisata yang memiliki area luas dengan beragam wahana, fasilitas di Taman Mini Indonesia Indah sangatlah lengkap. Fasilitas tersebut dikelompokkan menjadi penyewaan gedung, transportasi umum, restoran dan hotel hingga toko kerajinan tangan.
Pihak TMII menyewakan beberapa gedung dengan budget terjangkau untuk berbagai kegiatan. Sebut saja, pesta pernikahan, gathering, pagelaran seni, wisuda dan acara lainnya. Selain itu ada juga fasilitas toilet.
Tak hanya itu, luasnya Taman Mini Indonesia Indah mencapai 150 hektar ini juga menyediakan berbagai macam sarana transportasi. Misalnya saja, wahana mobil keliling, sepeda listrik dan sepeda wisata yang tentu saja menyenangkan. Pengunjung dapat datang ke TMII lebih awal sehingga tidak perlu mengantri dan menghemat waktu.